Zenfone 2: cara klaim 100GB Google Drive gratis

Zenfone 2: cara klaim 100GB Google Drive gratis
Cara klaim 100GB Google Drive gratis pada Zenfone 2
Jakarta (TecLovers)- ASUS telah memberi bonus ruang penyimpanan awan gratis 100GB di Google Drive bagi pembeli Zenfone 2 model ZE500CL, ZE550ML, dan ZE551ML.

Lalu bagaimana caranya mengklaim penyimpanan gratis itu? Sebelum mengklaim sebaiknya Anda perlu mengetahui beberapa hal sebagai pedoman.

Pertama, bahwa satu perangkat hanya bisa diklaim dengan satu akun. Anda tidak bisa mengklaim untuk dua perangkat atau lebih dengan hanya satu akun.

Kedua, sebelum mengklaim pastikan firmware pada perangkat Zenfone 2 minimal sudah dengan versi: V2.14.40.17_20150414_5574 untuk ZE550ML dan V2.14.40.19_20150415_9660 untuk model ZE551ML.

Ketiga, tenggat waktu klaim adalah awal 2016, dan batas waktu aktual akan diumukan lebih lanjut.

Keempat, setelah dua tahun aktivasi, file Anda tetap akan tersimpan di Google Drive dan tidak akan hilang (dihapus), hanya saja Anda tidak bisa mengunggah file baru.

Kelima, sebelum Anda mengklaim penyimpanan gratis pastikan bahwa perangkat Anda terhubung dengan Internet dan log in dengan akun Google. Update Google Drive Anda ke versi terbaru.

Langkah-langkah klaim

1. Tekan ikon aplikasi "Drive" untuk mengakses halaman klaim penyimpanan gratis.

2. Tekan tombol Redeem yang tampil setelah Anda membuka aplikasi.

3. Ikuti langkah-langkah selanjutnya sesuai petunjuk.

4. Pilih/masukkan akun untuk mengklaim dan tekan "OK".

5. Pastikan klaim Anda berhasil, dimana Drive akan memunculkan pesan seperti "Your ASUS device comes with 100GB of Google Drive storage free for 2 years".

6. Sinkronisasikan Drive melalui Google sync options.

7. Cek kembali apakah klaim Anda berhasil?, caranya lihat total space pada akun Google Drive Anda apakah sudah bertambah 100GB?

Sumber: ASUS Zenfone Blog

COPYRIGHT © Teclovers.com 2015

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Gadget

Tech Spec

Tag Terpopuler