ASUS ZenFone Zoom debut di CES, berapa harganya?

  • Gadget
  • 7 Januari 2016
  • Black Teclovers
ASUS ZenFone Zoom debut di CES, berapa harganya?
ASUS ZenFone Zoom

Jakarta (TecLovers) - Fungsi smartphone sudah semakin kaya, selain untuk bekerja secara mobile, perangkat ini juga berperan sebagai kamera untuk mengabadikan setiap moment dalam perjalanan (bepergian).

Dengan alasan itu lah, sekarang ASUS mengikuti jejak Samsung dengan merilis ZenFone Zoom di ajang International CES 2016 di Las Vegas pekan ini.

Tidak seperti Samsung Galaxy Zoom, ASUS ZenFone Zoom berbadan jauh lebih ramping, meskipun kameranya mampu menghasilkan gambar dalam 3x optical-zoom berkat lensa HOYA 10-element.

ZenFone Zoom punya tampilan kamera yang klasik tradisional dengan lensa menempel pada unibody metaliknya yang super tipis, hanya 5mm, sementara bagian belakangnya bertektur kulit yang begitu kontras dengan kerangka metalnya.

Kamera utama ZenFone Zoom dibekali kamera 13MP yang diklaim menawarkan detil seperti-DSLR optical image stabilization (OIS).

Smartphone kamera dengan RAM 4GB ini akan dijual dengan harga 399 dolar untuk versi berpenyimpanan internal 64GB, dimulai dari pasar Amerika Serikat pada awal Februari mendatang.

Sumber: ASUS    

COPYRIGHT © Teclovers.com 2016

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Computing & Software

Review

Tag Terpopuler