Microsoft akuisisi kreator aplikasi Wunderlist

  • Berita
  • 3 Juni 2015
  • Black Teclovers
Microsoft akuisisi kreator aplikasi Wunderlist
Aplikasi Wunderlist
Jakarta (TecLovers) - Tidak lama setelah desas-desus beredar, Microsoft akhirnya mengkonfirmasi dan mengumumkan telah mengakuisisi 6Wunderkinder, perusahaan kreator aplikasi to-do list terkenal, Wunderlist.

Akuisisi itu diakui Microsoft sebagai bukti komitmennya untuk menyediakan aplikasi mobile pemimpin pasar ke berbagai platform dan perangkat yang digunakan oleh pelanggannya.

Tanpa menyebut nilai transaksi akusisi, Microsoft menyebut sekarang merupakan momentum yang tepat bersamaan dengan pembaruan Microsoft Office, OneNote, dan Skype for Business, juga akuisisi sebelumnya terhadap Sunrise dan Acompali.

Setelah merayakan 10 juta pengguna pada 2014, Wunderlist sekarang tercatat digunakan lebih dari 13 juta pengguna yang membuat lebih dari semiliar agenda harian.

Lalu apakah akan terjadi perubahan terhadap layanan Wunderlist? Bagaimana dengan pelanggan-pelanggannya sekarang ini?

General Manager OneNote di Microsoft, Evan Megiddo, dalam posting di blog resmi Microsoft memastikan bahwa aplikasi Wunderlist tetap akan gratis di semua pasar.

Juga, tidak akan ada perubahan harga layanan untuk pelanggan Wunderlist Pro atau Wunderlist untuk bisnis, dan layanan akan tetap didukung lingkup luas aplikasi pihak ketiga serta layanan terintegrasi.

Pendiri dan CEO Wunderlist Christian Reber juga berbagi mengenai perspektifnya dalam posting di blog resmi Wunderlist.

Sumber: Microsoft

COPYRIGHT © Teclovers.com 2015

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Review

Berita

Tag Terpopuler