BlackBerry Clasic tersedia di Indonesia 26 Maret

  • Gadget
  • 25 Maret 2015
  • Black Teclovers
BlackBerry Clasic tersedia di Indonesia 26 Maret
BlackBerry Clasic
Jakarta (TecLovers)- BlackBerry hari ini meluncurkan BlackBerry Clasic di Indonesia, dan menyatakan perangkat ber-keyboard QWERTY itu akan tersedia mulai 26 Maret ini.

BlackBerry Clasic yang sudah bersistem operasi BlackBerry 10 versi 10.3.1 tersebut dipasarkan dengan harga Rp5.599.000, sama seperti harga pre-order yang ditawarkan Telkomsel sejak 19 Maret 2015.

BlackBerry Clasic didesain untuk memenuhi kebutuhan orang-orang produktif, yang menurut BlackBerry, didukung dengan performa cepat dan akurat serta keyboard QWERTY.

Disebut BlackBerry Clasic antara lain karena ciri khas keyboard-nya yang mengadopsi keyboard QWERTY klasik BlackBerry.

Bagi yang sudah pernah menggunakan BlackBerry Bold 9900, BlackBerry Clasic merupakan peningkatan dan pengembangan dari seri itu, dengan kemampuan browsing web tiga kali lebih cepat.

Layarnya juga 60 persen lebih besar dibanding Bold 9900, sementara baterainya berdaya lebih besar atau penggunaan 50 persen lebih lama (22 jam) setelah diisi penuh (full).

Selain keyboard QWERTY, BlackBerry Clasic juga menggunakan trackpad dan tombol-tombol navigasi bergaya klasik.

BlackBerry Clasic berlayar 3,5 inci layar sentuh dengan kepadatan piksel 294 dpi HD, berpelindung Gorilla Glass 3, berprosesor 1,5GHz Qualcomm Snapdragon, RAM 2GB, serta memori penyimpanan internal berkapasitas 16GB.

Smartphone yang menawarkan akses aplikasi di BlackBerry World dan Amazon Appstore ini dibekali kamera belakang 8 megapiksel, ditambah kamera selfie 2 megapiksel di depan.

BlackBerry Clasic tersedia di mitra-mitra operator dan distributor resmi BlackBerry, Teletama Artha Mandiri (TAM), mulai 26 Maret ini dengan harga Rp5,599 juta.

Sumber: BlackBerry








COPYRIGHT © Teclovers.com 2015

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Gadget

Review

Tag Terpopuler